addesign.gif

Visi, Misi dan Sasaran SMPK Maria Fatima Jember

VISI :
SMPK Maria Fatima setia pada cerdas bangsa, ciri khas katolik, profesional, berkualitas, dalam pendampingan generasi muda sebagai pribadi utuh berdasar spiritualitas kesamaan martabat manusia citra Allah.


MISI :
Dijiwai spiritualitas kesamaan martabat manusia sebagai Citra Allah, SMPK Maria Fatima:

1. Mendampingi setiap pribadi agar setia pada pencerdasan kehidupan bangsa dan negara berdasarkan Pancasila.

2. Mendampingi setiap pribadi agar setia pada nilai kehidupan khas Katolik sehingga menumbuhkan komunitas iman, harapan, dan kasih.

3. Mendampingi setiap pribadi agar profesional dalam penyelenggaraan, pengelolaan, dan pelaksanaan pendidikan.

4. Mendampingi setiap pribadi agar berkualitas dalam standar isi, proses, kompetensi lulusan, pendidik dan tenaga kependidikan, sarana prasarana, pengelolaan, pembiayaan, dan penilaian pendidikan.

5. Mendampingi setiap pribadi agar bermartabat, bersaudara, berbelaskasih, berdamai, adil, dan tanggap terhadap lingkungan alam.

6. Mendampingi setiap pribadi agar memiliki kecerdasan seimbang secara intelektual, emosional, dan spiritual.


SASARAN :
1. Setiap pribadi SMPK Maria Fatima setia pada pencerdasan kehidupan bangsa dan negara berdasar Pancasila.

2. Setiap pribadi SMPK Maria Fatima setia pada nilai kehidupan khas Katolik sehingga menumbuhkan komunitas iman, harapan, dan kasih.

3. Setiap pendidik dan tenaga kependidikan SMPK Maria Fatima profesional dalam penyelenggaraan, pengelolaan, dan pelaksanaan pendidikan.

4. Setiap pendidik dan tenaga kependidikan SMPK Maria Fatima berkualitas dalam standar isi, proses, kompetensi lulusan, pendidik dan tenaga kependidikan, saran prasarana, pengelolaan, pembiayaan, dan penilaian pendidikan.

5. Setiap pribadi SMPK Maria Fatima mampu mewujudkan tata kehidupan kristiani yang bermartabat, bersaudara, berbelaskasih, berdamai, adil dan tanggap terhadap lingkungan alam.

6. Setiap pribadi SMPK Maria Fatima memiliki kecerdasan seimbang secara intelektual, emosional, dan spiritual.


MOTTO :
BERNURANI, CERDAS, DAN MANDIRI


LOGO :